Senin, 11 April 2016

Pengalaman Memang Tak Mampu Untuk DiBeli

Sinjai, 12 April 2016. Cuaca panas dan terik pada hari Sabtu, 9 April 2016 pukul 10.00 WITA beberapa mahasiswa Kuliah Kerja Lapangan (KKL) Sekolah Tinggi Ilmu Sosial dan Politik (STISIP) Muhammadiyah Sinjai 2016 Posko I Desa Terasa, Kecamatan Sinjai Barat. Mereka melakukan perjalanan menuju Dusun Tonrong dan Dusun Laha-Laha dengan berjalan kaki sepanjang 8 Km. Dalam perjalanan sering terhenti akibat lelah dengan medan mendaki dan penurunan.

Bahkan perjalanan sempat terhenti selama 30 menit akibat hujan deras. Tepat pukul 17.30 WITA akhirnya sampai di Kediaman Kepala Dusun Tonrong. (9/4/2016)

Beberapa program kerja akan dilaksanakan di Dusun Tonrong, yakni Pendataan Profil Desa, Bakti Sosial serta pemasangan Papan nama mesjid dan Kepala Dusun. (10/4/2016)

Suka dan duka dalam perjalanan menjadi bumbu, mulai dari gonggongan anjing, jalanan becek, licin, mendaki dan turunan serta hujan gerimispun tak menjadi penghalang.

Dalam perjalanan hanya bersama teman posko menjadi hiburan dengan candaan. Muncullah sebutan seperti Syamara (Jasmadi Akbar), Kafila (Aminuddin), Bandue (Ismail), Suranga (Hamzah), La sahe (Ade Setiawan), La fako (Fatmawati) dan La bija (Reski Fatimah).

Hal menarik di Dusun Tonrong adalah keramahan penduduk, semangat gotong royong serta penghargaannya masih terjaga. Satu kesimpulan yang membekas dalam ingatan bahwa PENGALAMAN MEMANG TAK MAMPU UNTUK DIBELI.

Jumat, 25 Maret 2016

Memanfaatkan Lahan Pekarangan Rumah

Sinjai, 26 Maret 2016. Pagi tadi, Mahasiswa Kuliah Kerja Lapangan (KKL) Sekolah Tinggi Ilmu Sosial dan Politik (STISIP) Muhammadiyah Sinjai di Desa Terasa, Kecamatan Sinjai Barat, Kabupaten Sinjai melakukan kegiatan penanaman tanaman sayuran dan buah-buahan dengan memanfaatkan pekarangan rumah.
Kegiatan tersebut merupakan salah satu program kerja mahasiswa KKL STISIP Muhammadiyah Sinjai di Desa Terasa. Dengan memanfaatkan lahan pekarangan sebagai media tanaman sayuran dan buah-buahan untuk keperluan sehari-hari. Adapun jenis tanamannya seperti kangkung darat, sawi, cabai rawit serta tomat.
Kegiatan ini pun rencananya akan dilakukan dibeberapa dusun di Desa Terasa.



Minggu, 20 Maret 2016

Mengumpulkan Batu Untuk Pembangunan Mesjid

Sinjai, 20 Maret 2016. Puluhan warga Desa Terasa, Kecamatan Sinjai Barat, Kabupaten Sinjai bersama dengan Mahasiswa Kuliah Kerja Lapangan (KKL) Sekolah Tinggi Ilmu Sosial dan Politik (STISIP) Muhammadiyah Sinjai bergotong royong mengumpulkan batu untuk pembangunan mesjid di Dusun Bontosunggu. Kegiatan tersebut sangat antusias dilaksanakan oleh warga. Selain itu, beberapa warga dan mahasiswa di Dusun lain juga melaksanakan gotong royong.
Kegiatan gotong royong menjadi agenda rutin dilaksanakan oleh masyarakat Desa Terasa setiap hari minggu.




Minggu, 13 Maret 2016

Semangat Gotong Royong di Desa Terasa

Sinjai, 13 Maret 2016. Mahasiswa Kuliah Kerja Lapangan (KKL) Sekolah Tinggi Ilmu Sosial dan Politik (STISIP) Muhammadiyah Sinjai di Desa Terasa melakukan kegiatan Bakti Sosial bersama dengan masyarakat di Desa Terasa, Kecamatan Sinjai Barat, Kabupaten Sinjai. Kegiatan ini dilaksanakan pada hari Minggu, 13 Maret 2016 yang berlangsung sejak pukul 09.00 sampai 12.30 WITA.
Bakti sosial dilaksanakan di jalan yang menghubungkan Desa Bonto Salama dengan Desa Terasa yang merupakan jalur transportasi utama masyarakat.
Kegiatan ini sangat antusias dihadiri oleh Masyarakat Desa Terasa serta Camat Sinjai Barat yang juga Pelaksana Tugas Kepala Desa Terasa.
Dalam pelaksanaan kegiatan ini menunjukkan semangat gotong royong Masyarakat Desa Terasa masih kuat dan solid.






Kamis, 18 Februari 2016

Cara Menampilkan Jumlah Pengunjung di Blog

     Berikut ini langkah-langkah untuk menampilkan gedget jumlah pengunjung di blog:
  1. Masuk ke blog anda.
  2. Klik Menu Opsi lain.
  3. Klik Tata Letak.
  4. Klik Add Gadget.
  5. Klik HTML/Javascript.